Rabu, 01 Juni 2016

Pengantar Biopsikologi: Struktur Sel dan Macamnya

Standard



Sel berasal dari bahasa latin cella yang artinya ruang kecil. Sel merupakan unit struktural dan unit fungsional terkecil yang menjadi satu kesatuan hereditas dalam pertumbuhan mahluk hidup. Sel ditemukan oleh Robert Hook pada tahun 1665.

  

 Struktur Sel
Sel terdiri dari beberapa  bagian yang memiliki fungsi tertentu sebagai berikut:
·         Membran sel
Melindungi bagian dalam sel, mengatur transpor zat dari luar ke dalam sel, bersifat semipermeabel yang akan menyeleksi zat-zat yang masuk ke dalam sel, interaksi seluler
·         Nukleus
Aktifitas sel, terutama sintesis protein, membran nukleus berperan dalam perpindahan materi antara inti sel dan sitoplasmanya. Anak inti merupakan tempat pematangan dan pembentukan RNA ribosomal
·         Sitoplasma
Tempat proses glikolisis, sintesa asam  lemak, nukleotida (pada prokariot) dan asam amino.
·         Mitokondria
Tempat respirasi sel yang menghasilkan banyak energi, sebagai tempat penyimpanan ion kalsium dalam sel (granul)
·         Ribosom
Tempat sintesa protein, ada yang menempel di RE (RE kasar) dan ada yang bebas
·         Retikulum endoplasma
Penghubung selaput luar inti dengan sitoplasma sehingga menjadi penghubung materi genetik antara inti sel dengan sitoplasma.
RE kasar: transpor protein yang disintesis di dalam ribosom
RE halus: biosintesis fosfolipid, glikolipid dan sterol. Sekresi hormon steroid, menyimpan  ion kalsium dalam sisterna, berperan dalam detoksifikasi hati.
·         Badan Golgi
Alat transpor materi ke luar sel, sekresi zat, pemrosesan protein dan molekul lain yang akan dibawa ke luar sel atau ke membran sel.
·         Lisosom
Pencernaan intrasel, berperan dalam perombakan/pencernaan organel sel yang telah tua (autofagi), tempat pembentukan enzim pencernaan.
·         Peroksisom
Peroksisom mengandung beberapa macam enzim oksidase dan katalase. Enzim tersebut berperan dalam pembentukandan pembongkaran hidrogen peroksida (H2O2). Peroksisom juga berperan dalam merombak asam lemak yang tersimpan dalam biji menjadi glukosa untuk proses perkecambahan.
·         Vakuola
Pada tumbuhan:
Sebagai tempat penyimpanan bahan makanan, tempat penimbunan ampas metabolisme, tempat penyimpanan pigmen, tempat penyimpanan air, bertindak   sebagai lisosom waktu se masih hidup.
Pada hewan:
Vakuola kontraktil: sebagai alat ekskresi
Vakuola nonkontraktil: tempat pencernaan makana n
·         Membran Intraseluler
Membungkus organel subsel dan membentuk sistem endomembran, interaksi interseluler yaituu protein-protein membran sel dan glikoprotein sebagai perantara sel untuk berinteraksi
·         Mikrofilamen
Pergerakan sel seperti terjadinya aliran sitoplasmapada sel tumbuhan (siklosis), dan berperan dalam terjadinya gerak amoboid pada protozoa
·         Filamen Intermediet
Menyokong sel dan inti sel, pada sel epitel filamen intermediet membentuk anyaman  yang berfungsi untuk menahan tekanan dari luar
·         Mikrotubul
Penyusun organel seperti silia, flagela dan sentriol (mikrotubulus stabil), pembentuk gelendong pembelahan (mikrotubulus labil), kerangka dalam menentukan bentuk sel untuk transfer molekul di dalam sel (sitoplasmik)
·         Sentriol
Bahan pembentuk silia dan flagela, sentriol akan bergabung dan berubah menjadi sentrosom saat proses pembelahan sel terjadi.

b.      Macam-macam sel

Berdasarkan adanya inti sel:

·         Prokariotik (tidak memiliki membran inti sel)
Termasuk kedalamnya organisme uniseluler golongan monera seperti arkaebacteria, sianobakteria, membran sel tersusun atas senyawa peptidoglikan, susunan kromosom sirkuler
·         Eukariotik (memiliki membran inti sel)
Termasuk ke dalamnya organisme multiseluler golongan protista, fungi, plantae, animalia, protozoa, membran sel tersusun atas senyawa fosfolipid, susunan kromosom linear.

Berdasarkan keadaan kromosom dan fungsinya:
·         Sel Somatis
Sel yang menyusun tubuh dan bersifat diploid
·         Sel Germinal

Sel kelamin  untuk reproduksi yang bersifat haploid







Disusun untuk memenuhi tugas PAPER I
Rianti Nurindah Kuwais
17515678

0 komentar:

Posting Komentar